Apa itu HAMA?

HAMA itu apa sih?

coactivehealth.uk

“Hama itu serangga yang suka mengganggu.” “Hama ‘kan hewan kotor yang suka nyebarin kuman.” “Hama itu seperti tikus, kecoa yang suka mengotori makanan, atau merusak perapotan.”

Pernyataan diatas, merupakan jawaban kebanyakan orang-orang ketika ditanya mengenai hama. Semuanya itu tidak salah, namun tahukah kamu kalau hama itu memiliki pengertian lebih dari itu?

Hama merupakan salah satu jenis organisme pengganggu yang keberadaannya cukup meresahkan karena besarnya kerugian yang ditimbulkan akibat aktivitas hidup dari organisme ini. Istilah ini paling banyak berlaku pada golongan hewan.

Lalu apakah semua hewan itu HAMA?

sciencefocus.com

Jawabannya tentu saja tidak. Hewan dapat disebut hama jika menyebabkan kerusakan pada ekosistem alami atau menjadi agen penyebaran penyakit dalam habitat manusia. Dan tidak selamanya hewan itu dapat dikatakan hama. Ada pada saat tertentu hewan itu dinyatakan sebagai hama, dan juga sebaliknya, ada pada saat tertentu hewan itu merupakan bukan hama.

Apa saja macam-macam HAMA?

spesialisantirayap.com

Adapun beberapa jenis hama dapat dibagi dalam beberapa golongan, antara lain:

  1. Golongan Mamalia.
    Golongan mamalia sebagai salah satu golongan hewan yang cukup banyak spesiesnya, memiliki beberapa potensi menjadi hama yang dapat menimbulkan kerugian yang cukup serius. Beberapa contoh hama golongan mamalia: Tikus dan Kucing
  2. Golongan Serangga
    Serangga dikategorikan sebagai hama yang mempunyai populasi yang terlalu besar sehingga dapat menyebabkan kerugian besar. Penyebaran penyakit juga bisa menjadi sangat cepat melalui jenis hama yang satu ini. Beberapa contoh hama golongan serangga: Nyamuk dan Lalat.
  3. Golongan Aves
    Hewan yang termasuk kedalam golongan aves pada umumnya memiliki tubuh yang tertutupi kulit dan berbulu, memiliki paruh, serta kakinya bersisik. Aves pada umumnya memiliki sayap yang digunakan untuk terbang. Terdapat beberapa aves yang berpotensi sebagai hama. Beberapa contoh hama golongan aves: Burung Pipit.

Semoga penjelasan singkat mengenai HAMA kali ini bisa membantu Anda dalam memahami jenis hama yang ada disekitar Anda. Perlu bantuan untuk mengatasi hama yang menganggu kehidupan sehari-hari Anda? Hubungi kami! Kami siap melayani Anda dan memberikan hasil yang terbaik demi kepuasan dan kenyamanan Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *